Minggu, 20 Oktober 2013

Sinopsis Crazy Crying Lady



Untuk Anda yang menggemari film-film dari negeri gajah putih Thailand, kini hadir satu lagi film komedi romantis asal Thailand di bioskop Indonesia berjudul “Crazy Crying Lady“.
Film ini memang telah tayang di Thailand akhir tahun lalu, namun baru  ditayangkan di Indonesia mulai hari ini (6/3) melalui  Blitzmegaplex.
Di Thailand, film ini berhasil jadi film kedua terlaris sepanjang tahun 2012 dengan meraih  $3.2 Juta (sekitar Rp. 30 Milyar).
Crazy Crying Lady (Khun Nai Ho) menceritakan tentang seorang wanita bernama Ho yang selalu ingin mengandung dan mempunyai bayi. Ibu dan kakak perempuan Ho tewas dalam kecelakaan ketika ia masih kecil. 20 tahun kemudian, Ho dewasa masih tinggal bersama ayahnya, KaptenBurapha, pensiunan veteran perang yang hanya ingin kembali ke medan pertempuran. Kapten Burapha menuntut Nava, adik lelaki Ho, untuk bersikap seperti lelaki sejati. Boyd, kekasih Ho, selalu berusaha mengajakHo bercinta.
Walaupun menginginkan bayi, Ho tidak ingin kehilangan keperawanannya. Teman kecil dan tetangga Ho yang berprofesi sebagai dokter, Doc, tahu apa yang Ho inginkan. Sayangnya, Doc menemukan Ho menderita penyakit yang membuat rahimnya berhenti berfungsi lebih awal dari rahim normal. Ini artinya Ho harus menemukan pria yang tepat dan mewujudkan mimpinya atau semua akan terlambat.
Film nya dibintangi oleh Araya A. Hargate, Akom Preedakul, Jaroenporn Ornlamai, Teeradate Methavorrayuth, dan Ray MacDonald.
Anda bisa melihat trailernya dibawah ini :



Tidak ada komentar:

Posting Komentar